Pupuk Cair Beraroma Buah
Bahan:
- Buah-buahan yang masak sekali, atau hampir busuk sebanyak 1kg (sebaiknya yang sejenis sehingga menimbulkan aroma khas nantinya)
- Gula pasir 200gr
- Air bersih 5 liter
Alat:
- pisau tajam
- kantong plastic berlubang-lubang/karung plastic
- ember plastic dengan tutup kapasitas 5 liter atau lebih
- pengaduk kayu
- tali rafia
- botol plastik bekas air mineral sesuaikan jumlahnya untuk 5 liter
Cara membuat:
- Buah-buahan dipotong kecil-kecil
- Buah yang telah dipotong dimasukkan ke dalam kantong plastik/karung berlubang dan diikat
- Larutkan 200 gram gula pasir dengan air 5 liter ke dalam ember aduk rata.
- Masukkan kantong berisi buah yang telah dihancurkan ke dalam larutan gula dalam ember dan tutup rapat. Tandai tanggal pembuatan
- Simpan selama 1 (satu) bulan. Aduk setiap tiga hari sekali.
- Jika sudah jadi pupuk akan berwarna jernih dan beraroma buah (jika buahnya sejenis) atau tidak berbau jika buahnya tidak sejenis. Masukkan ke dalam botol plastik yang telah dibersihkan
- Jika timbul bau busuk berarti pada saat menutup ember tidak rapat, pupuk yang dihasilkan tidak sempurna (terkontaminasi)
Cara Penggunaan:
Satu tutup botol aqua pupuk cair dapat dicampur dengan satu liter air bersih dan siap dipakai untuk menyiram tanaman. Bisa disiramkan pada daun ataupun akar. Penyiraman tanaman sekali seminggu.
Selamat Mencoba
pa maaf kalau bisa,ditambah gambarnya ya,supaya tambah ngerti. atau di praktekin di kelas.
BalasHapusdari XI IPA 2 smansaka,
terimakasih pa.